Rabu, September 18, 2024
BerandaOlahRagaAll SportVoli Pasir Putri Jateng Andalkan Novitasari Bersaudara Lolos Babak Perempat Final

Voli Pasir Putri Jateng Andalkan Novitasari Bersaudara Lolos Babak Perempat Final

SAMOSIR (sigijateng.id) – Tim 1 Voli Pasir Putri Jawa Tengah dipastikan melangkah ke babak perempat final dengan status juara grup dalam ajang PON XXI Aceh – Sumut.

Salah satu laga penting yang yang mengantarkan tim Putri Jawa Tengah (Jateng) 1 berhasil mengalahkan Jawa Barat (Jabar) dengan skor 2-1.  Cabor ini Jateng mengandalkan dua atlet yakni kakak beradik Dela Novitasari dan Devi Melinda novitasari.

Pertandingan cabang olahraga (Cabor) Voli Pasir, di Pantai Situngkir, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara, Rabu (11/9/2024).

Pelatih voli pantai Jawa Tengah, Achsin Rois mengatakan dengan lolosnya Novitasari bersaudara tersebut, dirinya optimis bisa memenuhi target untuk bisa menyabet medali emas.

“Alhamdulillah, putri jateng 1 juara pool E. Sehingga lolos ke delapan besar. Target seperti awal, medali emas,” tandansya di penginapannya Samosir, Sumatera Utara, pada Jum’at (13/9/2024).

Dia mengatakan, untuk tim 1 dan 2 Putra Jateng (Yogi Hermawan – Geri Saputra) dan (Fian Nugraha – Rifki Haryanto) memasuki babak play off dan akan bertanding melawan Kaltim dan Jabar. 

“Untuk putra 2 tim lolos semuanya di babak play off dan besok (sabtu/14/2024) mulai bertanding,” katanya.

Meski kondisi lapangan kurang maksimal, dirinya menegaskan tak menjadikan masalah hal tersebut dan tetap optimis meraih medali.

“Lapangan memang sedikit keras, tapi kita targetkan medali. Patut diwaspadai NTB dan Jabar,” pungkasnya.

Devi Melinda Novitasari, salah satu atlet Voli Pasir asal Jateng mengatakan bahwa dirinya juga telah pernah mengikuti PON, yakni saat Papua menjadi tuan rumah. Pada PON XXI pada tahun 2024 ini, mereka telah mempersiapkan diri lewat Pelatihan Daerah. Dimana lanjut Devi, yang mengikuti pelatihan berdasarkan pemilihan.

“Mulai Januari, desentralisasi di daerah masing-masing dulu, habis itu mulai juni akhir, baru desentralisasi di satu titik daerah gitu,” ucap Devi saat dikonfirmasi usai pertandingan.

Devi dan Della telah menjalani empat kali pertandingan sejak hari pertama pembukaan Cabor Voli Pasir ini dan akhirnya bisa memastikan lolos delapan besar bersatus juara grup.

“Untuk lawan semua sama, tentu sama-sama kuat semua,” sebutnya. (aris)

Berita Terbaru:

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments