Soal Harga Beras Naik, Jokowi Instruksikan Bulog Segera Operasi Pasar

Presiden Jokowi, saat melakukan kunjungan kerja di Pasar Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali, Kamis (2/2/2023) hari ini. Foto : BPMI Setpres RI

Jakarta (sigijateng.id) – Presiden Joko Widodo menugaskan Bulog untuk segera menggelar operasi pasar serentak di seluruh Indonesia. Operasi pasar dilakukan untuk menekan kenaikan harga beras.

“Menginstuksikan Bulog untuk melakukan operasi pasar serentak di seluruh indonesia untuk menekan harga beras,” kata Jokowi, saat melakukan kunjungan kerja di Pasar Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali, Kamis (2/2/2023) hari ini.

Dalam kunjungan kerja ke Pasar Baturiti, Kepala Negara RI ini juga menyapa para pedagang pasar dan masyarakat serta membagikan bantuan sosial.

Tidak hanya pedagang, warga juga antusias menyambut kedatangan joko widodo dan juga meminta bantuan berupa sembako dan baju kaos.

Diketahui sebelumnya, Presiden Joko Widodo telah memanggil Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso dan Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi untuk melakukan rapat internal membahas stabilisasi harga beras.

Zulkifli Hasan menjelaskan salah satu perintah dari Presiden untuk menurunkan harga beras dengan membanjiri stok bulog sebanyak 315 ribu ton ke pasar.

Sementara itu, Badan Pangan Nasional (Bapanas) melaporkan kalau harga beras dalam negeri sedang tidak normal. Bapanas mengungkapkan kalau penyebabnya karena tidak seimbang antara suplai dan demand.

Kepala Bapanas, Arief Prasetyo Adi menyebut, harga beras saat ini berada di luar kalkulasi pemerintah atau pihak terkait.

“Hari ini tidak normal (harga beras) karena gabah GKP sudah Rp6.000, harga beras medium, premium juga di luar dari kebiasaan Ketua (Ketua Komisi IV DPR RI),” kata Arief saat RDP bersama Komisi IV DPR RI, Selasa (31/1/2023).

Akibat ketidaknormalan harga beras, Arief mengaku pihaknya menunda sementara penerbitan aturan baru terkait harga beras. (Red)

Baca Berita Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini