Pesta Durian di Semarang, 100 Ribu Rupiah Bisa Makan Durian Sepuasnya

Salah satu seorang pegawai Pesta Durian menunjukkan durian yang menggoda.

SIGIJATENG.ID, Semarang – Bagi anda penikmat dan pecinta Durian, ada kabar baik bagi anda semua. Anda bisa mengunjungi pesta durian dan makan durian sepuasnya hanya dengan membayar 100 ribu rupiah saja.

Pesta Durian sendiri akan berlangsung di Pasar Durian Semarang, di Pandansari, Semarang Tengah atau Depan toko sepatu Bata di Jalan Pemuda Semarang. Acara pesta durian akan berlangsung pada Sabtu – Minggu, 6 – 7 April 2019 mendatang.

Owner Pasar Durian Semarang, Elisabeth K.A mengatakan, ada 10.000 durian selama dua hari acara tersebut yang didatangkan baik dari Jawa, Sumatra dan sejumlah wilayah lainny

“Kami jamin semua durian yang ada di Pasar Durian Semarang ini manis. Kalau ada yang hambar uangnya bisa kembali,” ujarnya, Minggu (31/3/19).

Elisabeth menjelaskan bahwa syarat dalam  memakan durian sepuasnya Rp 100 ribu tersebut ada waktu batasannya. Setiap orng yang ingin makan durian dibatasi waktu 20 menit saja. 

“Namun Rp 100 ribu hanya untuk per orang, bukan keluarga,” imbuhnya.

Kegiatan yang baru pertama kali digelar tersebut nantinya dimulai dari pukul 16.00 hingga 22.00 WIB. Adapun calon penikmat durian sepuasnya itu bisa mendaftar via WhatsApp atau datang ke lokasi langsung.

“Kalau mau mendaftar bisa menghubungi langsung di +62877-7816-0068 atau datang langsung. Namu lebih diutamakan mendaftar lewat nomor tersebut karena kuota dibatasi”, tukasnya.

Selain makan durian sepuasnya hanya dengan membayar 100 ribu rupiah, kegiatan pesta durian bakal diramaikan dengan adanya sejumlah food court untuk semakin memanjakan pengunjung. (dian).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini