Persib Bandung Kontra PSIS Semarang Malam Ini, Tim Tamu Usung Misi Balas Kekalahan

Tim PSIS Semarang saat berlatih jelang menghadapi Persib Bandung, yang akan digelar Selasa (27/2/2024) malam. ( foto psis)

SIGIJATENG.ID – PSIS Semarang yang saat ini berada diperingkat kedua klasemen sementara bakal bentrok dengan Persib Bandung tim peringkat ketiga klasemen sementara dalam lanjutan pekan ke 26 BRI Liga 1 tahun 2023-2024.

Laga dua tim papan atas ini bakal digelar di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Selasa (27/2/2024) pukul 19.00 WIB, disiarkan langsung Indosiar.

Persib Bandung yang mengoleksi poin 42 dan sekaigus tuan rumah tentu lebih diunggulkan oleh penonton. Namun PSIS Semarang yang kini mengoleksi 43 poin juga tidak ciut nyali. Musim ini catatan laga tandang tim Mahesa Jenar juga lumayan bagus, artinya juga beberapa kali mengukir kemenangan di laga tandang.

Mahesa Jenar datang ke Bandung dengan memasang target menang. Selain untuk mengamankan peringkat dua, sekaligus untuk membalas kekalahan 2-1 di laga putaran pertama musim ini di Stadion Jatidiri. Saat itu, PSIS Semarang harus bermain dengan 10 pemain karena mendapat kartu merah.  Tensi jelang laga saat itu sangat tinggi. Dan bisa jadi, hal yang sama juga terjadi sebelum laga hari ini.

Pelatih PSIS Gilbert Agius mengatakan laga kontra Persib Bandung adalah laga yang berat. Namun PSIS datang dengan misi menang.

“Persiapan terbilang singkat. Karena kita main 4 hari lalu dan waktu recovery 3 hari saja. Dan lawan Persib yang merupakan tim yang bagus dan tangguh, PSIS sudah siap tempur,” kata pelatih PSIS, Gilbert Agius dalam sesi jumpa pers Senin (26/2024)

Pelatih asal Malta ini juga menyebutkan jika tentunya ada banyak pihak yang tak menyangka PSIS ada di peringkat ke-2.

“Mungkin banyak yang tak menyangka PSIS kini ada di peringkat kedua, ini mungkin adalah sebuah kejutan. Tapi, kami mempersiapkan diri untuk laga yang sulit nanti. Persib adalah salah satu tim terbaik di Indonesia dengan manajemen bagus, organisasi solid, stadion yang bagus hingga suporter yang fanatik,” Gilbert Agius menambahkan.

Dia juga menggarisbawahi bahwa PSIS akan mencoba menampilkan performa terbaiknya di laga lawan Persib nanti.

“Saat ini Persib mencatat 5 laga dengan hasil 4 kali imbang 1 kali kalah. Namun harus diingat juga bahwa Persib sebelumnya juga mampu mencatat 14 laga tak terkalahkan,” tegasnya.

Di sisi lain, jelang laga lawan Persib, kabar kurang sedap menyelimuti PSIS. Adalah sosok pemain asing asal Brasil, Vitinho yang dipastikan akan absen hingga akhir musim.

Vitinho mengalami cedera lutut saat melakukan latihan di Semarang beberapa waktu lalu. Setelah melakukan beberapa observasi dan pemeriksaan, tim dokter PSIS mengambil kesimpulan bahwa Vitinho mengalami cedera lutut dan harus menjalani operasi yang menyebabkan pemain asal Brasil ini harus absen hingga akhir musim.

“Beberapa waktu lalu, dia mengalami salah tumpuan kemudian kaki kanan seperti suara robek dan langsung terjatuh. Hasil MRI pada lutut kanan, Vitinho harus operasi dan absen hingga akhir musim,” kata dokter tim PSIS, Radityo Haryo.

Disisi lain, kubu Persib juga memastikan tidak ingin dipermalukan di kandang. Persib ingin meraih poin dan menyalib PSIS Semarang.

 “Pemenang akan ada di posisi dua tapi itu tidak akan mudah karena PSIS adalah tim bagus. Mereka punya pemain-pemain sangat cepat dan berbahaya dalam serangan balik. Kami harus waspada dan berhati-hati,” kata Bojan Hodak.

Bek senior Persib Nick Kuipers memandang penting untuk timnya memperbaiki mentalitas tim dengan cara menang. Nick yakin hanya dengan kemenangan timnya bisa kembali mendapatkan mental bertarung yang lebih besar menyelesaikan babak reguler yang tinggal menyisakan beberapa laga lagi. “Tentunya akan menjadi pertandingan yang sulit, ini pertandingan yang sangat penting untuk kami, memperbaiki mentalitas kami pemain, jika bisa menang kami akan mendapatkan kekuatan besar, kami bisa berada di urutan kedua,” terangnya. (aris)

BeritaTerbaru;

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini