5 Rekomendasi Film Tentang Wanita Tangguh yang Wajib Ditonton!

SIGIJATENG.ID – Dalam rangka memperingati Hari Perempuan Internasional 2023 yang jatuh pada hari ini, 8 maret 2023, ada banyak hal yang bisa dilakukan. Salah satunya adalah dengan menonton film yang bertemakan perempuan tangguh dan hebat.

Di mata masyarakat patriarki, perempuan selalu dipandang sebelah mata dan lemah. Namun, perempuan bukanlah seperti itu. Pada suatu keadaan tertentu, perempuan dapat bertindak hingga menciptakan kekuatan diri yang tangguh.

Seperti pada beberapa deretan film inspiratif berikut ini. Bukan sebagai objek, perempuan diceritakan sebagai sosok inspiratif yang berani, tangguh, dan dapat mengemukakan pendapatnya di hadapan masyarakat.

  1. Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak

Film Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak mengisahkan tentang perjalanan seorang janda di pedalaman Sumba bernama Marlina untuk mencari keadilan atas kejadian pemerkosaan yang menimpanya.

Film ini disutradarai oleh Mouly Surya dan telah dirilis pada tanggal 16 November 2017 di Netflix.

  1. Mulan

Mengambil latar kehidupan kekaisaran China pada abad kelima, film Mulan mengisahkan tentang seorang gadis bernama Hua Mulan (Liu Yifei) yang merupakan anak pertama dari mantan prajurit perang bernama Hua Zhou (Tzi Ma). Hua Mulan tumbuh menjadi gadis yang cantik dan berkarakter kuat. Namun, ia sering dikucilkan karena menyukai beladiri dan berperilaku seperti laki-laki.

Film Mulan mengajarkan kita bahwa setiap orang sebenarnya berhak melakukan sesuatu yang mereka inginkan tanpa memandang batasan gender. Karakter Mulan sendiri juga membuktikan bahwa seorang perempuan juga bisa menjadi ksatria tangguh yang bisa melindungi orang-orang di sekitarnya.

Film ini disutradarai oleh Niki Caro, yang diadaptasi dari legenda China The Ballad of Mulan. Film ini telah tayang sejak 4 September 2020 di layanan streaming Disney+ Hotstar.

  1. Imperfect

Film Imperfect merupakan film yang mengangkat isu bullying dan body shaming. Meskipun isu yang dibawakan terbilang cukup berbobot, film ini dikemas dengan genre komedi percintaan sehingga tidak membutuhkan keseriusan yang tinggi ketika menonton.

Film ini bercerita tentang seorang wanita bernama Rara (Jessica Milla) yang sejak kecil kerap mengalami body shaming. Ibunya yang bernama Debby (Karina Suwandi) merupakan seorang mantan peragawati yang penampilannya dipuja-puja, juga adiknya yang bernama Lulu (Yasmin Napper) memiliki paras cantik, tinggi, putih, dan kurus layaknya standar wanita saat ini.

Hal tersebut membuat Rara yang memiliki tubuh gemuk dan berkulit sawo matang kerap dibanding-bandingkan oleh keluarganya. Teman-temannya di kantor serta lingkungan sekitar juga ikut terlibat mengolok-olok Rara dan membuatnya semakin tertekan.

Film ini disutradarai oleh Ernest Prakasa dan Meira Anastasia, dan telah dirilis pada tanggal 19 Desember 2019 di Netflix

  1. Ini Kisah Tiga Dara

Ini Kisah Tiga Dara bercerita tentang tiga wanita bersaudara, yaitu Gendis (Shanty), Ella (Tara Basro), dan Bebe (Tatyana Akman). Setelah ibunya meninggal, mereka diboyong sang ayah, Krisna (Ray Sahetapy), ke sebuah kota kecil di timur Flores.

Film musikal ini mengusung permasalahan perempuan masa kini yang relatable. Dimana tiga bersaudara ini punya mimpi yang ditentang anggota keluarganya. Film ini juga mendorong pesan bahwa perempuan punya hak untuk memilih jalan hidupnya sendiri.

Film ini merupakan karya sutradara Nia Dinata, yang telah dirilis pada 1 September 2016.

  1. Penyalin Cahaya

Penyalin Cahaya merupakan film Netflix kisah perempuan tangguh yang mengalami kekerasan seksual di kampusnya. Film ini menceritakan perjuangan Suryani, seorang perempuan yang mengalami pelecehan seksual dan membuat hampir seluruh kehidupannya berubah. Mulai dari akses beasiswa yang dicabut, hingga keluarga yang tidak percaya terhadap dirinya.

Film yang dikemas bergaya thriller ini berjalan seperti drama detektif dengan para tokohnya berusaha untuk mencari kebenaran atas apa yang dialaminya. Selain itu, film ini menjadi refleksi berharga untuk mengetahui bagaimana dampak dari kejahatan tersebut.

Film ini telah dirilis sejak 13 Januari 2022 lalu.

Nah itulah 5 rekomendasi film tentang wanita tangguh yang sangat cocok untuk ditonton di Hari Perempuan Internasional 2023 hari ini. Semoga bermanfaat! (dimas)

Baca Berita Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini