Piala Dunia 2022, Inggris Akan Hadapi AS Sebelum ‘Battle of Britain’

(foto Instagram worldcup.2022.qatar)

SIGIJATENG.ID – Qatar sebagai tuan rumah piala dunia 2022 merupakan negara di belahan dunia Timur Tengah, berukuran sebesar Yorkshire dan berpenduduk 2,8 juta jiwa.

Terdapat delapan stadion yang menjadi tuan rumah turnamen, dan semuanya berada dalam radius 35 mil dari ibu kota, Doha.

Dari 32 negara yang ambil bagian, hanya delapan yang pernah menjadi juara Piala Dunia. Brasil paling sering memenangkannya, sementara juara bertahan Prancis akan berharap untuk mempertahankan mahkota mereka.

Seperti biasa, turnamen dimulai dengan negara tuan rumah beraksi tetapi Qatar kalah 2-0 dari Ekuador. Babak 16 besar akan dimulai pada tanggal 3-6 Desember 2022 mendatang, perempat final yang akan digelar pada 9-10 Desember 2022, semifinal pada 13-14 Desember 2022 dan finalnya akan dihelat pada 18 Desember 2022.

Senegal versus Belanda ditetapkan sebagai pertandingan pembuka Piala Dunia 2022 tetapi FIFA mengubahnya menjadi Qatar versus Ekuador pada pertengahan Agustus setelah ada permintaan dari negara tuan rumah.

Inggris versus Iran akan menjadi pertandingan kedua turnamen sebelum juara AFCON Senegal menghadapi Belanda dan AS menghadapi Wales.

Inggris kemudian akan menghadapi AS sebelum ‘Battle of Britain’ yang pertama melawan Wales di putaran final Piala Dunia.

Jika lolos dari grup, Inggris dan Wales akan menghadapi salah satu tuan rumah Qatar, Belanda, Ekuador, atau Senegal di babak 16 besar.

Di tempat lain, Argentina asuhan Lionel Messi berada di Grup C bersama Arab Saudi, Meksiko, dan Polandia. Juara bertahan Prancis menghadapi Denmark, Tunisia dan Australia di Grup D dan Grup E akan mempertemukan mantan juara dunia Spanyol dan Jerman.

Kanada, yang dilatih oleh orang Inggris John Herdman, lolos ke Piala Dunia untuk pertama kalinya dalam 36 tahun terkahir dan berada di Grup F bersama Belgia dan finalis Piala Dunia 2018 Kroasia.

Ghana dan Uruguay bertemu di Grup H dan bisa menjadi pertandingan dendam terbesar turnamen – setelah insiden bola tangan Luis Suarez yang terkenal di perempat final 2010.

Penyisihan grup akan berlangsung hingga Jumat, 2 Desember dengan empat pertandingan diadakan setiap hari setelah dua hari pembukaan.

Pertandingan sistem gugur pertama akan dimulai pada hari berikutnya pada hari Sabtu, 3 Desember.

Final akan diadakan di Lusail Iconic Stadium berkapasitas 80.000 tempat duduk pada Minggu, 18 Desember. Berikut ini pembagian grup pada pertandingan Piala Dunia 2022:

· Grup A: Qatar, Ekuador, Senegal, Belanda

· Grup B: Inggris, Iran, AS, Wales

· Grup C: Argentina, Arab Saudi, Meksiko, Polandia

· Grup D: Prancis, Australia, Denmark, Tunisia

· Grup E: Spanyol, Kosta Rika, Jerman, Jepang

· Grup F: Belgia, Kanada, Maroko, Kroasia

· Grup G: Brasil, Serbia, Swiss, Kamerun

· Grup H: Portugal, Ghana, Uruguay, Korea Selatan

(akhida)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini