Terima 15 WBP Pindahan, Lapas Terbuka Kelas IIB Kendal Lakukan Pemeriksaan Kesehatan

Subseksi Perawatan Lapas Terbuka Kelas IIB Kendal bekerjasama dengan Puskesmas Patebon I melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap para WBP baru pindahan. Foto : Dok. Lapas Terbuka Kendal

KENDAL (Sigijateng.id) – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Terbuka Kelas IIB Kendal menerima 15 Warga Binaan baru pindahan dari Rutan Kelas IIA Pekalongan, belum lama ini.

Sebagai bentuk perhatian, Lapas Terbuka Kelas IIB Kendal melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap belasan WBP pindahan yabg digelar di gedung serba guna Lapas setempat.

Pemeriksaan kesehatan itu dilakukan Lapas Terbuka Kelas IIB Kendal khususnya Subseksi Perawatan bekerjasama dengan Puskesmas Patebon I.

“Kerjasama yang telah terjalin selama ini tersebut mendatangkan petugas kesehatan dari Puskesmas Patebon I didampingi Kepala Subseksi Perawatan beserta Staf,” kata Kepala Lapas Terbuka Kelas IIB Kendal, Rusdedy, Rabu (14/9/2022).

Rusdedy mengatakan, tujuan kegiatan pemeriksaan kesehatan ini rutin dilakukan kepada Warga Binaan baru Lapas Terbuka Kelas IIB Kendal, untuk bisa mengecek kesehatan dan mendata riwayat penyakit Warga Binaan baru.

“Pemeriksaan kesehatan ini agar kita tahu riwayat penyakit warga binaan. Selain itu mengukur apakah warga binaan tersebut layak di tempatkan di Lapas Terbuka Kendal atau tidak. Sebab Lapas Terbuka ini Lapas Produktif, maka warga binaan harus sehat secara fisik,” terangnya.

Diungkapkan, bahwa pemeriksaan kesehatan tidak hanya berlaku bagi WBP baru pondahan saja, namun pemeriksaan kesehatan juga rutin dilaksanakan bagi WBP dan setiap ada warga binaan yang sakit.

Rusdedy menambahkan, bagi WBP yang sakit akan dicek terlebih dahulu oleh Kasubsi Perawatan maupun staf Lapas Terbuka Kendal.

“Jika memerlukan perawatan lanjutan, maka WBP akan diantar ke Puskesmas atau Rumah Sakit terdekat dengan mengedepankan Standar Operasional Prosedur atau SOP,” tandasnya. (Red)

Baca Berita Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini