Tiga Mahasiswa Ilkom USM Wakili Jateng di Peksiminas 2024

SEMARANG (sigijateng.id) – Tiga Mahasiswa jurusan yakni Ahmad Hasan Auny, Tasya Ivanka dan Firsto Joan akan mewakili Jateng dalam Pekan Seni Mahasiswa Nasional (Peksiminas) 2024 mendatang.

Ahmad Hasan Auny berhasil meraih medali emas dalam cabang Fotografi Jurnalistik pada Pekan Seni Mahasiswa Daerah (Peksimida) yang diadakan di Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) pada 27 Juni 2024.

Adapun Tasya meraih juara 1 untuk nomor Tangkai Pop Putri, sedangkan Firsto juara 1 di nomor Tangkai Pop Putra dalam Peksimida di Auditorium Ir Widjatmoko USM, baru-baru ini.

Hasan, yang juga Ketua Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Fotografi USM itu tidak hanya memperkuat reputasi USM di bidang seni, tetapi juga membuktikan kompetensi tinggi para mahasiswa USM dalam kegiatan ilmiah dan seni.

”Saya bersyukur bisa memberikan yang terbaik bagi USM. Saya berharap, pada Peksiminas nanti bisa meraih prestasi maksimal sehingga mengharumkan nama USM di tingkat nasional,” tuturnya.

Prestasi yang diraih Hasan itu mendapatkan apresiasi tinggi dari Wakil Rektor III USM, Dr. Muhammad Junaidi, Dekan Fakultas Teknologi Informasi dan Komunikasi USM, Prind Triajeng Pungkasanti, M.Kom dan Kepala Program Studi Ilmu Komunikasi USM Edi Nurwahyu Julianto, M.I.Kom.

Menurut Junaidi, kemenangan Hasan menegaskan komitmen USM dalam mengembangkan bakat dan potensi mahasiswa. Ini adalah langkah awal bagi Hasan untuk berkompetisi dan meraih lebih banyak lagi di Peksiminas.”

Dalam kompetisi yang diikuti 51 delegasi dari berbagai perguruan tinggi, karya Hasan dinilai oleh tiga juri sebagai yang terbaik.

”Kami yakin ini akan menjadi titik tolak bagi Hasan dan USM untuk lebih berkontribusi pada seni dan pengembangan akademis di Indonesia,” katanya.

Adapun Noufal Ahnaf, rekan Hasan di USM meraih medali perunggu dalam kategori Fotografi Seni.

Dekan Fakultas Teknologi Informasi dan Komunikasi USM, Prind Triajeng Pungkasanti, M.Kom mengatakan, pihaknya bangga atas prestasi yang diraih mahasiswa tersebut.

”Kami akan terus mendukung mahasiswa untuk mengembangkan potensi dirinya hingga meraih prestasi yang membanggakan,” ujarnya.

Sudarmono, pendamping tim dari USM mengungkapkan kebanggaannya atas prestasi yang diraih Ahmad Hasan Auny.

”Kemenangan Hasan di tengah persaingan dengan 51 peserta lain, yang semuanya merupakan delegasi terbaik dari perguruan tinggi masing-masing, sungguh membuktikan dia adalah yang terbaik,” kata Sudarmono.

Lebih lanjut, ia menjelaskan, karya Hasan berhasil memikat hati ketiga dewan juri, yang akhirnya memberikan nilai tertinggi untuk karya fotografi jurnalistiknya.

”Prestasi ini tidak hanya menandai keberhasilan personal Hasan, tetapi juga menegaskan posisi USM sebagai institusi yang mampu menghasilkan talenta berkaliber tinggi di arena seni dan akademis di tingkat nasional,” tandasnya. (aris)

Baca Berita Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini