Duel di Lapangan Sintetis Piala AFF 2022, Ricky Kambuaya Ungkap Kesiapan Timnas Indonesia Hadapi Filipina

Ricky Kambuaya dampingi sang pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dalam Konferensi Pers jelang laga kontra Filipina di Piala AFF 2022 (Foto : twitter @PSSI)

SIGIJATENG.ID – Berdasarkan jadwal, Timnas Indonesia akan menghadapi Timnas Filipina yang akan digelar di Rizal Memorial Stadium, Senin (2/1/23).

Dalam laga kali ini, tampaknya Timnas Indonesia akan mendapat tantangan berat lantaran lapangan yang digunakan bukan menggunakan rumput asli melainkan sintetis.

Kendati demikian, gelandang Skuad Garuda, Ricky Kambuaya menegaskan bahwa timnya telah siap 100 persen untuk berduel kontra dengan Filipina.

Skuad Garuda harus cepat beradaptasi dengan kondisi lapangan tersebut. Mengingat, selama gelaran Piala AFF 2022, Timnas Indonesia tidak pernah bermain di lapangan berumput sintetis.

Untuk itu, Timnas Merah Putih telah melakukan berbagai persiapan, salah satunya menjajal dengan latihan bermain di lapangan rumput sintetis beberapa hari lalu.

“Saya dan teman-teman, saya pikir kami sudah siap 100 persen untuk pertandingan besok,” kata Ricky dalam konferensi pers jelang laga, Minggu (1/1/23).

“Memang lapangan berbeda, rumput sintetis dan biasa, tapi saya pikir kami punya keuntungan karena kemarin sudah coba langsung di lapangan,” sambungnya.

Lebih lanjut, Ricky sekali lagi menegaskan kesiapan Timnas Indonesia untuk menghadapi Filipina. Ricky Kambuaya tidak ingin anggap remeh tim tuan rumah. Menurutnya, semua laga yang ada merupakan laga penting.

“Saya dan pemain sudah siap untuk laga besok. Jadi untuk pertandingan besok saya pikir kami siap memaksimalkan hasil terbaik,” katanya.

“Setiap pertandingan bagi kami sangat penting, poin penting dan saya bersama teman-teman sudah siap,” imbuhnya.

Sementara itu, saat ini Indonesia menempati posisi kedua klasemen Grup A di bawah Thailand yang unggul selisih gol, meski sama-sama mempunyai tujuh poin.

Hasil imbang melawan Filipina kali ini sudah cukup mengantarkan Skuad Garuda ke babak semifinal. (dimas)

Baca Berita Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini