Jelang Menikah dengan Erina Gudono, Kaesang Pangarep Jalani Prosesi Siraman

Jelang Menikah dengan Erina Gudono, Kaesang Pangarep Jalani Prosesi Siraman (foto : instagram @jokowi)

SIGIJATENG.ID – Prosesi sungkem dan siraman jelang pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono telah digelar di kediamannya, Sumber, Banjarsari, Solo, pada Jumat (9/12/2022) pagi.

Sungkeman merupakan tradisi meminta doa dan restu kepada orangtua yang harus dilakukan oleh sang calon pengantin sebelum melakukan Siraman.

Momen tersebut diabadikan dan diunggah oleh Presiden Joko Widodo melalui laman Instagramnya.

“Dari kediaman kami di Kota Surakarta, hari ini Jumat 9 Desember 2022, kami mengantar Kaesang Pangarep untuk menjalani rangkaian prosesi pernikahan dengan Erina Gudono.” tulis Jokowi dalam caption.

Tak lupa, pihak keluarga memohon doa restu kepada masyarakat agar semuanya berjalan dengan lancar.

“Syukur Alhamdulillah, prosesi sungkeman dan siraman berjalan dengan baik dan lancar. Kami sekeluarga memohon doa restu kepada masyarakat agar prosesi selanjutnya dapat berjalan dengan baik.” tambahnya dalam caption.

Selain itu, Jokowi beserta keluarga besar juga memohon maaf yang sebesar-besarnya apabila dalam pelaksanaan rangkaian pernikahan Kaesang dan Erina ini mengganggu kenyamanan masyarakat, khususnya masyarakat Yogyakarta dan Kota Surakarta.

Selama acara berlangsung, terlihat Presiden Jokowi dan istrinya, Iriana tak bisa membendung air mata mereka. Mereka mengaku bahagia melihat putra bungsunya akan segera mengarungi bahtera rumah tangga.

Sementara itu, prosesi akad nikah pernikahan Kaesang dan Erina akan digelar di Yogyakarta, pada Sabtu (10/12/2022).

Kemudian, prosesi tasyakuran atau resepsi pernikahan bakal digelar di Pura Mangkunegaran Solo, Minggu (11/12/2022). Kedua mempelai juga akan dikirab dengan kereta kencana dari rumah dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung menuju Pura Mangkunegaran. (dimas)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini