Intip Fungsi Lain Garam Selain Untuk Memasak, Bisa Untuk Menghilangkan Noda di Perabotan Dapur

(foto freepik)

SIGIJATENG.ID – Manusia sudah menggunakan garam sejak berabad-abad yang lalu, fungsi garam yang biasa kita temui adalah untuk bumbu dapur. Cita rasa garam yang asin membuat masakan jadi lebih gurih dan sedap untuk disantap. Namun apakah anda tahu bahwa garam juga bisa digunakan untuk mempermudah pekerjaan sehari-hari? Simak ulasan singkat di bawah ini tentang fungsi garam selain untuk memasak.

Mungkin anda pernah tidak sengaja memecahkan telur di atas lantai sehingga menimbulkan noda yang sulit hilang. Cara untuk menghilangkannya ialah dengan menaburi dengan garam di atas lantai tersebut dan diamkan selama 20 menit. Lap dengan kain kering dan voila! Lantai rumah anda kembali bersih seperti semula.

Garam juga bisa untuk menenangkan sengatan lebah. Caranya, basahi sengatannnya segera, lalu lumuri dengan garam. Bagian tubuh anda yang tersengat lebah tidak akan sampai bengkak lho.

Berfungsi untuk menguji telur busuk. Masukkan telur ke dalam secangkir air yang telah Anda tambahkan dua sendok teh garam. Telur yang segar akan tenggelam, akan tetapi telur yang rapuh akan mengapung.

Bersihkan bintik-bintik cokelat dari tapak setrika anti lengket anda. Caranya dengan menaburkan garam pada selembar kertas lilin, geser setrika di atasnya, lalu gosok perlahan dengan kain lap kering. Maka setrika anda kembali halus seperti semula.

Jika halaman rumah anda menggunakan paving, biasanya di sela-sela paving akan tumbuh tumput liar, nah cara yang mudah untuk mencegah tumbuhnya rumput atau menghentikan tumbuhnya rumput ialah dengan menaburkan garam di atas rumput tersebut lalu tuangkan air yang sangat panas ke atasnya. Atau taburkan garam kasar di atas rumput, diamkan sepanjang hari atau semalaman, lalu tuangkan air keran panas ke atasnya. Esoknya paving anda tidak lagi ditumbuhi rumput liar.

Membersihkan noda pada teko kaca yang biasa digunakan untuk menyeduh kopi. Caranya adalah mengisi teko dengan 1/4 cangkir garam meja dan semangkok es batu. Aduk adonan, diamkan selama setengah jam, isi dengan air dingin dan bilas. Teko anda kembali bersih seperti semula. Anda juga bisa membersihkan noda kopi dan teh dari cangkir porselen dengan menggosknya menggunakan garam.

Ketika anda mencuci baju menggunakan mesin cuci dan terlalu banyak menuangkan detergen ke dalamnya, anda bisa menghentikan tumpukan busa dari mesin cuci yang meluap dengan menaburkan garam di atasnya.

Di musim hujan seperti sekarang ini, biasanya jendela rumah mudah sekali berembun, agar jendela tidak berembun caranya dengan mencelupkan spons ke dalam air garam dan gosokkan pada jendela, untuk efek yang sama pada kaca depan mobil Anda, masukkan garam ke dalam kantong kecil yang terbuat dari kain katun tipis, basahi sedikit dan gosokkan.

Garam juga bisa anda gunakan untuk mengusir ulat pada sayuran, cukup taburkan garam pada sayur yang ada ulatnya, diamkan beberapa saat dan cuci sayuran.

Anda bisa menjaga agar kentang dan apel tidak berubah menjadi cokelat setelah diiris caranya dengan memasukkan keduanya ke dalam air dingin yang diberi garam.

Nah itu dia manfaat garam selain untuk memasak, ternyata garam juga bisa jadi solusi masalah sehari-hari yang sering kita jumpai. (akhida)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini