Ramai Aduan Layanan Air Tak Lancar, PDAM Kendal Bakal Sempurnakan Sistem Jaringan Menyeluruh

Bupati Dico M Ganinduto didampingi Direktur Utama PDAM secara simbolis menyerahkan hadiah utama kepada pemenang gebyar undian pelanggan Perumda Tirto Panguripan.

KENDAL (Sigi Jateng) – Bupati Dico M Ganinduto menyebut banyak menerima aduan dari masyarakat khususnya pelanggan mengenai layanan PDAM Kendal yang kerap bermasalah akan kebutuhan air bahan baku.

Hal itu disampaikan Dico M Ganinduto saat memberikan sambutan acara Gebyar Undian Pelanggan Perumda Air Minum Tirto Panguripan, Senin (30/8/2021).

“Iya banyak sekali aduan dari masyarakat yang masuk ke nomor aduan milik saya maupun di medsos terkait layanan PDAM,” ujarnya.

“Sampai saat ini masih ada pelanggan yang tidak bisa mendapatkan kebutuhan air baku dengan lancar, maka ke depan harus diupayakan agar tidak ada lagi ganguan aliran,” sambungnya.

Dico menuturkan, terkait banyaknya aduan dari masyarakat tentang pelayanan PDAM yang belum maksimal. “Sejauh ini keluhan yang dirasakan pelanggan adalah aliran air yang tidak lancar selama 24 jam,” tuturnya.

Dirinya berharap, PDAM sebagai Perusahaan Daerah Kabupaten Kendal bisa melakukan peningkatan pelayanan yang terbaik bagi seluruh pelanggannya. Terlebih saat ini sudah memiliki sebanyak 90 ribu pelanggan.

“Sebanyak 50 ribu pelanggan memang sudah bisa mendapatkan kebutuhan air dengan baik. Tapi yang 40 ribu masih menemui kendala. Ke depan agar layanan bisa ditingkatkan lagi sehingga pelanggannya banyak,” jelas Dico.

Sementara, Direktur Utama PDAM Tirto Panguripan Kendal, Sunanto menjelaskan, penyebab aliran yang kurang lancar tersebut, dikarenakan jaringan yang dulu dibuat hanya untuk 20 pelanggan.

“Agar aliran bisa maksimal. Untuk itu perlu dibuatkan reservoar dan terus dilakukan penyempurnaan sistem jaringan PDAM menyeluruh,” kata Sunanto.

“Kita juga sarankan kepada pelanggan untuk memiliki reservoar (tempat tandon penampungan air). Tujuannya, kebutuhan akan air baku bagi pelanggan bisa terjaga jika sewaktu-waktu aliran utama mengalami kendal atau tidak lancar,” terangnya.

Disinggung terkait acara Gebyar Undian, Sunanto mengatakan, undian pelanggan itu bertujuan untuk memberikan penghargaan kepada pelanggan, yang selama ini tertib dalam membayar biaya rekening setiap bulannya.

“Sehingga seluruh pelanggan berlomba untuk meningkatkan pemakaian air, dan membayar tepat waktu,” ujar Sunanto.

Untuk syarat penilaiannya, lanjut dia, dilihat dari jumlah pemakaian air dan waktu pembayaran. Setiap pelanggan akan mendapatkan poin yang dimasukkan di sistem pengundian.

“Tahun ini, gebyar undian hadiah utamanya satu unit sepeda motor, lalu ada lima sepeda gunung, enam televisi LED 32 inci dan sepuluh kompor gas, tujuh lemari es serta puluhan hadiah hiburan lainnya,” beber Sunanto.

“Insya Allah tahun depan untuk gebyar undian bagi pelanggan Perumda Tirto Panguripan Kendal, hadiah utama yang diberikan ibadah Umroh Haji,” imbuhnya. (Dye)

Baca Berita Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini