Peringati Hari Guru, SDN 2 Kertosari Menggelar Renungan Pagi dan Kerja Bakti

LAMPUNG (Sigijateng.id) – Sekolah Dasar Negeri (SDN) 2 Kertosari Lampung mengadakan Peringatan Hari Guru Nasional dengan renungan pagi dan kerja bakti membersihkan lingkungan sekolah, Rabu (25/11/2021).

Dengan diiringi lagu Hymne Guru,  seluruh siswa dikumpulkan di halaman sekolah. Mereka duduk, menundukkan pandangannya dan merenungi setiap kata-kata yang didengar.

Siswi kelas 5, Andini mengaku, renungan pagi ini mengingatkannya betapa besar jasa seorang guru.

“Jadi inget, dulu pas kelas satu belum bisa baca, sekarang sudah bisa. Dulu belum bisa ngitung, sekarang sudah bisa. Itu semua berkat kesabaran bapak ibu guru,” tuturnya.

Selesai renungan, seluruh siswa melakukan kerja bakti membersihkan lingkungan sekitar sekolah.

Abas, Wali Kelas 5 menuturkan bahwa kegiatan peringatan Hari Guru di SDN 2 Kertosari dilakukan secara spontan. Bahkan baru tadi padi dirapatkan.

“Sebelum pandemi acara peringatan hari guru lebih ramai, tapi untuk hari ini kita adakan secara sederhana. Bahkan baru tadi pagi dirapatkan dan diputuskan untuk menggelar renungan dan kerja bakti,” teranganya. (asz)

Baca Berita Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini