Laga PSIS vs Madura Adalah Pertandingan Murid Lawan Guru, Begini Kata Imran Nahumarury

Imran Nahumarury, pelatih PSIS

SIGIJATENG – PSIS Semarang akan bertemua Madura United di laga pekan kelima  BRI Liga 1 2021/2022 Rabu 29 September 2021 pukul 18.00.

Pertemuan PSIS vs Madura United adalah pertandingan guru yakni Rahmad Darmawan dengan muridnya Imran Nahumarury. Tentu laga ini akan menarik, siapa yang akan menang.

Tim pelatih PSIS yang dinakhkodai Imran Nahumarury optimis bisa meraih poin penuh. Pihaknya sudah menyiapkan tim jelang pertandingan melawan tim Madura United dan sekaligus sudah mengantongi kelemahan dan kelebihan ti besutan Rahmad Darmawan ini.

Imran Nahumarury mengatakan tim pelatih sudah mengantongi kelebihan dan kelemahan tim Madura United dengan melakukan analisa pertandingan Madura United pada tiga laga sebelumnya.

Pastinya, tim asal Pulau Garam ini merupakan salah satu tim kuat dengan kedalaman skuat yang cukup bagus.

“Madura United salah satu tim kuat. Kedalaman skuat mereka bagus. Dari belakang sampai depan bagus,” katanya, Senin, 27 September 2021.

Namun demikian, kata Imran Nahumarury, setiap tim memiliki kelemahan, termasuk Madura United. Tim PSIS akan mencoba memanfaatkan kelemahan itu sehingga bisa memenangkan pertandingan.

“Kita sudah lakukan analisa pertandingan mereka. Setiap klub tentu pasti punya kelemahan dan kekuatan. Nah kelemahan Madura United yang coba kami manfaatkan untuk mencuri kesempatan mencetak gol dalam laga Besok Rabu,” tutur Imran di sela-sela aktivitasnya di Hotel Swissbel Inn, Cikarang, Bekasi, Senin 27 September 2021.

Imran mengaku bahwa Madura United saat ini ditangani oleh salah satu pelatih terbaik di Indonesia, yakni Rahmad Darmawan. Dan diakui Imran, Rahmad Darmawan sebagai salah satu gurunya di kancah persepakbolaan Indonesia.

“Pelatihnya kan mentor saya coach RD. Beliau juga punya jasa besar terhadap karir sepak bola saya karena dulu saat saya masih di Ragunan, beliau yang menjemput saya untuk bermain di Persikota Tangerang,” kata Imran.

Namun Imran menegaskan bahwa di pertandingan besok semua pelatih akan menjalankan tugas secara profesional untuk berusaha menggapai kemenangan.

“Kalau di lapangan kami profesional walaupun coach RD mentor saya. Besok insha Allah kami akan ambil tiga poin melawan Madura United,” pungkasnya. (aris)

Berita Terbaru:

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini