Semarang (Sigi Jateng) – Provinsi Jawa Tengah (Jateng) mengirimkan sebanyak 651 atlet dan pelatih yang akan berlaga di 39 cabang olahraga di event PON XX Papua. Jateng menargetkan meraih 45 medali emas pada perhelatan akbar olahraga nasional yang akan di gelar di Papua pada Oktober 2021.
“Kalau PON di Jabar kemarin kita mendapatkan 32 emas, paling tidak kita nanti (PON XX/2021 Papua) akan menjadi 45 emas,” kata Pelaksana Tugas Ketua KONI Jawa Tengah Bona Ventura di Semarang, Rabu (15/9/2021).

Bona mengatakan, seluruh atlet Jateng bakal mampu memberikan prestasi terbaik dan meraih medali emas lebih banyak dibanding PON 2016 di Jabar. “Kami mohon dukungan dan doa masyarakat Jateng agar para atlet yang bertanding di PON XX/2021 Papua bisa memberikan prestasi terbaiknya,” tuturnya.
Diberitakan sebelumnya, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mewanti-wanti pengurus dan pelatih agar memperhatikan kesehatan para atlet yang akan berlaga di PON XX/2021 Papua selama persiapan di tengah kondisi pandemi Covid-19.
“Kami minta anak-anak untuk semangat, pelatihnya semangat. Di tengah situasi yang tidak mudah ini saya titip pelatih dan pengelola agar memperhatikan para atlet, khususnya terkait protokol kesehatan dan asupan agar mereka pada saatnya nanti betul-betul fit, betul-betul sehat,” katanya.
Politikus PDI Perjuangan ini berharap para atlet itu bisa mengukir prestasi dan mengharumkan nama Jawa Tengah di kancah nasional. “Mudah-mudahan ada prestasi yang bisa terukir,” ujarnya.
Untuk mencapai target perolehan medali itu, Ganjar berpesan agar para atlet untuk semangat latihan dan tetap menjaga kesehatan sebab menurutnya dua hal itu merupakan tantangan yang harus dihadapi dalam situasi dan kondisi saat ini. (Dye)
Baca Berita Lainnya
- 10 Muharram 1444 H, PIMAJT dan Baznas Santuni Anak Yatim 378 Orang di Kota Semarang
- Dewan Pers Bertemu Fraksi PDIP DPR RI, Serahkan Daftar Inventarisasi Masalah (DIM) RKUHP
- Inilah 4 Tim Lolos Semifinal Piala AFF U-16: Indonesia Bertemu Myanmar Rabu Malam
- Jadwal Liga 1 2022/2023 Pekan Keempat: Cek Jadwal Persib vs PSIS, Persebaya vs Madura United
- Sambut HUT RI Ke-77, Polwan Cantik dari Polda Jateng Kunjungi Sejumlah Sekolah, Apa yang Dilakukan?