Mahasiswa KKN UIN Walisongo Adakan Virtual Talkshow PHBS untuk Pencegahan Covid-19

JEPARA (SigiJateng) – Mahasiswa Kelompok 20 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler dari Rumah (RDR) ke-75 Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang mengadakan virtual talkshow yang bertemakan “Pemberdayaan Masyarakat terhadap Aplikasi PHBS dengan mengacu pada Protokol Kesehatan Covid-19”.

Kegiatan ini bekerja sama dengan Puskesmas Kecamatan Pakis Aji, Jepara, Jawa Tengah dan diadakan secara daring, melalui Google Meeting Selasa (20/10/2020).

“Perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) memang harus selalu kita terapkan, apalagi di masa pandemi. Bedanya, saat pandemi ini PHBS juga harus dilakukan sesuai protokol Covid-19. Sayangnya, masih banyak juga masyarakat yang belum mematuhi protokol Covid-19. Oleh karena itu kami memilih tema PHBS di masa pandemi yang mengacu pada protokol kesehatan Covid-19 untuk virtual talkshow ini”, kata Asmahan Aji Rahmania (21), Penanggung Jawab kegiatan Virtual Talkshow Covid-19 KKN DR 75 UIN Walisongo, Kamis (22/10/2020).

Untuk memberikan informasi yang valid, kata Aji, dalam talkshow ini kami menghadirkan narasumber yang benar-benar berada di bidang kesehatan masyarakat, agar informasi yang didapatkan mahasiswa yg mengikuti talkshow seputar Covid-19 ini kredibel dan ilmiah.

“Saat ini banyaknya informasi yang simpang siur mengenai Covid-19, karenanya kami datangkan nara sumber yang benar-benar paham,” katanya.

Sementara, Novia Nurwidhiana (29), promotor Kesehatan Puskesmas Pakis Aji Jepara sekaligus narasumber virtual talkshow ini, mengatakan bahwa selain menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat, saat pandemi covid-19 ini, masyarakat harus mentaati 3M, yaitu memakai masker, mencuci tangan, enjaga jarak dan menghindari kerumunan. Jika semua orang secara disiplin mematuhi protokol kesehatan tersebut, penyebaran virus bisa dikendalikan.

Saat ini juga ada program “Jogo Tonggo”, yaitu program dalam melawan Covid-19 yang tidak hanya melibatkan pemerintah, namun juga warga-warga di tingkat kelurahan dan RT/RW. Program ini meliputi pencegahan dampak Covid-19 tidak hanya dalam bidang kesehatan, namun juga bidang ekonomi dan juga sosial.

Baca Berita Lainnya

“Selain menerapkan PHBS dan protokol kesehatan Covid-19, yang paling penting adalah kita semua tidak boleh egois, jangan pergi sembarangan jika tidak terlalu penting, terlebih anak muda, harus bersabar dulu jika ingin pandemi ini cepat berakhir. Kita redam rasa egois kita, itulah hal yang paling utama.”, tegas Novia. (Nia/aris)

Catatan Redaksi: Bersama lawan virus corona. Sigijateng.id, mengajak seluruh pembaca untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan. Ingat pesan ibu, lakukan 3M (Wajib Memakai Masker, Wajib Mencuci Tangan, Wajib Menjaga Jarak Hindari Kerumunan).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini