Tak Kebagian Tiket, Puluhan Penumpang KMP Kalibodri Terlantar

Puluhan penumpang kapal terlantar di dermaga Pelabuhan Kendal karena tidak mendapatkan tiket untuk keberangkatan Rabu (19/06/2019). (foto dye/sigijateng.id)

SIGIJATENG.ID, Kendal – Puluhan penumpang KMP Kalibodri yang hendak melakukan penyeberangan ke Kumai Kalimantan Tengah melalui jalur laut di Pelabuhan Penyeberangan Kendal kecewa, Rabu (19/6/2019). 

Mereka kecewa karena tidak mendapat tiket. Akibatnya, mereka menjadi terlantar di dermaga pelabuhan sebab tidak bisa diangkut KMP Kalibodri. Hingga akhirnya, sejumlah penumpang lainnya memilih kembali pulang ke rumah. 

Para penumpang KMP Kalibodri ini akhirnya hanya pasrah. Padahal,  diantara mereka sudah dua kali ke Pelabuhan Penyeberangan Kendal namun tidak bisa diangkut kapal, karena tidak mendapatkan tiket. 

Dari informasi yang diperoleh, tiket KMP Kalibodri untuk tanggal 19 Juni, sudah habis terjual sementara penumpang terus berdatangan dan terpaksa menunggu. Penumpang yang tidak mendapatkan tiket sempat terlantar di dermaga pelabuhan menunggu jika ada tiket tambahan untuk pemberangkatan. 

Salah seorang penumpang kapal, Sutompo mengaku sudah bolak balik ke Pelabuhan Tanjung Emas Semarang dan Pelabuhan Tanjung Kendal, namun tidak juga mendapatkan tiket. Dirinya bersama rombongan dari Temanggung ini berharap bisa diberangkatkan dengan KMP Kalibodri dari Kendal, meski akhirnya tak kebagian tiket.  

“Saya sudah dua kali bolak balik, katanya di Semarang ada kapal ternyata juga sudah kehabisan tiket. Disuruh ke Kendal sama juga sampai sini sudah habis,” katanya.

Merasa kecewa, ia bersama rombongan berjumlah 30 orang ini akhirnya dengan terpaksa kembali ke Temanggung sembari menunggu jadwal keberangkatan kapal berikutnya.

Hal senada juga dikatakan Hariyanto, penumpang asal dari Ngawi Jawa Timur ini juga harus menerima kekecewaan. “Kita sudah jauh-jauh perjalanan dari Ngawi ke Kendal namun tidak kebagian tiket KMP Kalibodri,” ujarnya. 

Sementara itu, Kepala UPTD Pelabuhan Kendal, Andi Rahmat mengatakan jumlah penumpang KMP Kalibodri untuk keberangkatan rabu 19 Juni 2019 sudah penuh. “Kita dan KSOP Semarang tidak memberikan toleransi dengan menambah jumlah penumpang. Untuk keberangkatan  kali ini jumlah penumpang yang diangkut sebanyak 498 orang,” jelasnya.

Dengan pengawasan dan pemeriksaan ketat dari KSOP Semarang jumlah penumpang KMP Kalibodri yang diangkut sesuai dengan kapasitas guna menjaga keselamatan pelayaran. (Dye) 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini