Lestari Moerdijat Beri Rompi Pengemudi Ojek dan Becak di Demak, Ini Maksudnya

Pengemudi ojek dan becak wisata diDemak setelah menerima rompi dari Lestari Moerdijat, Sabtu (6/4/2019)

SIGIJATENG.ID, Demak –  Politisi Partai NasDem Lestari Moerdijat memberikan bantuan berupa rompi untuk komunitas pengemudi ojek dan becak wisata di Kabupaten Demak, Sabtu (6/4/2019). Pemberian rompi oleh caleg DPR RI Dapil 2 Jateng nomor urut satu ini diberikan oleh Komunitas Sahabat Lestari di sekitar alun-alun dan Masjid Agung Demak.

Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah sebagai wujud komitmen Lestari Moerdijat dalam melakukan pembinaan ojek dan becak di Demak.  

Dalam releasnya, pendistribusian berupa rompi untuk komunitas ojek dan becak ini

merupakan komitmen Lestari Moerdijat untuk mendorong penguatan citra wisata dan menjadi salah satu daya tarik wisatawan di demak.

“Kehadiran wisatawan akan meningkatkan kesejehteraan ekonomi masyarakat setempat. Disisi lain, keberadaan pengemudi ojek dan becak juga menentukan tingkat kedatangan wisatawan yang datang. Para wisatawan bersentuhan langsung dengan mereka,” kata Lestari Moerdijat.

Disisi lain, kata Lestari Moerdijat, keberadaan objek wisata religi di Demak dijadikan tempat utama  untuk mencari nafkah mereka. Dan selama ini, persaudaraan antara pengemudi ojek dan becak juga cukup akrab.

“Rasa persaudara dan senasib sepenanggungan pengemudi ojek dan becak di sekitar objek wisata sangat luar biasa. Jadi hubungan dan komunikasi mereka harus terus terbina,” katanya. Lestari Moerdijat menyatakan apa yang dilakukan ini bukan hanya komunikasi secara jangka pendek. Ini adalah sebagai komitmen dirinya untuk melakukan pembinaan secara jangka panjang kepada warga yang ada di Kabupaten Demak. (aris)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini