Katon Bagaskara Pukau Ribuan Warga di Pembukaan Kendal Explore 2019

Musisi ternama Katon Bagaskara tampil memukau ribuan masyarakat Kendal yang datang ke arena pembukaan Kendal Explore 2019 yang digelar di Halaman Stadion Utama Kebondalem Kendal, Senin (26/8/2019) malam. (Foto dok dinkominfo )

SIGIJATENG.ID, Kendal – Musisi ibukota Katon Bagaskara tampil memukau di hadapan ribuan masyarakat Kabupaten Kendal saat pembukaan Kendal Explore 2019 yang di helat di Halaman Stadion Utama Kebondalem Kendal, Senin (26/8/2019) malam. 

Bupati Mirna Annisa berkesempatan membuka Kendal Explore 2019 secara simbolis dengan memukul Gong didampingi di Forkompimda Kendal. ( Foto dok dinkominfo)

Kali ini, vokalis band yang tenar di era tahun 90-an itu tampil sendiri tanpa diikuti sejumlah personil band KLA Project lainnya. Meski begitu, saat tampil on stage dirinya tetap ditemani beberapa personil backing vokal. 
Kehadirannya di acara tersebut menjadikan suasana lebih meriah dan semarak. Ribuan penggemar rupanya sudah menanti, sehingga saat Katon muncul di panggung, penonton langsung merapat di depan panggung. Terlebih lagu-lagu yang dibawakan sudah akrab di telinga para penggemarnya. 

Tak hanya Katon Bagaskara, pembukaan Kendal Explore ke-34 juga diramaikan sejumlah seni tari-tarian tradisional serta pengumuman lomba film dan foto Kabupaten Kendal dalam serangkaian HUT ke 414 Kabupaten Kendal bertema Kendal semakin Handal. 

Bupati dr Mirna Annisa M.Si yang secara resmi membuka pelaksanaan Kendal Explore 2019 didampingi Pj. Sekda Kendal Ir. Sugiono, Ketua Sementara DPRD Kendal M. Makmun dan anggota Forkompinda lainnya. Dengan ditandainya pemukulan gong dan pesta kembang api. 

Bupati Mirna mengatakan, Kendal Explore ini fokus untuk memaksimalkan berbagai potensi yang ada di Kabupaten Kendal dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Apa yang disajikan di stand stand Kendal Explore bisa dilihat, baik potensi maupun bakat yang dimiliki Kabupaten. “Manfaatkan waktu selama seminggu ini untuk melihat potensi yang ada di Kabupaten yang bisa terus dikembangkan,” ucapnya. 

Sementara itu, Ketua panitia kegiatan, Pj. Sekda Kendal Ir. Sugiono menyampaikan, bahwa Kendal Explore yang digelar selama seminggu hingga 1 September mendatang menyajikkan produk-produk Kendal unggulan, stand-stand pelayanan, seperti kependudukan, pembayaran online, BUMD, BUMN, perbankan dan masih banyak lainnya. 

“Banyak sekali yang disajikan di stand-stand, seperti produk UMKM unggulan dari hasil pertanian, perikanan, kerajinan dan produk makanan ringan serta stand pelayanan, seperti perbankan dan lainnya,” terangnya. (Dye)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini