Gelar Pasukan OKC, Polres Batang Siap Amankan Mudik di Jalan Tol dan Pantura

Kapolres Batang AKBP Edi S Sinulingga pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Candi 2019 dalam rangka PAM Arus Mudik Lebaran 2019, Selasa (28/5/2019).

SIGIJATENG.ID, Batang – Jelang arus mudik lebaran 2019, Kapolres Batang AKBP Edi Suranta Sinulingga menyampaikan pihaknya belum menetapkan rekayasa lalu lintas, sebab menunggu perintah daerah dari Mabes Polri

“Untuk rekayasa lalulintas kami masih menunggu kebijakan Mabes Polri terkait one way yang akan di berlakukan di tol Cikampek sampai exit Brebes Barat,” kata Kapolres AKBP Edi Suranta Sinulingga, Selasa (28/5/2019).

Menurutnya, sistem rekayasa lalulintas itu tergantung dari kepadatan jumlah kendaraan arus mudik. Jika memang jalur tol tidak mampu mengcover volume kendaraan, maka akan dikeluarkan sepanjang exit Brebes hingga Kalikangkung Semarang. 

“Jika volume kendaraan arus mudik terlalu padat, dan terjadi troble di exit Kalikangkung Semarang. Tentu akan berpengaruh volume arus mudik hingga kebelakang berada di exit Kendal dan Batang,” tuturnya.  

Berdasarkan pengalaman dan prediksi tahun sebelumnya, lanjut Kapolres, jika jalan tol sudah mulai operasional maka dimungkinkan kepadatan kendaraan arus mudik jauh lebih mudah di atasi.

“Untuk mengantisipasi dan melaksanakan arus mudik agar tertib dan lancar, kita akan tempatkan sekitar 331 personil pengamanan terutama di jalan tol di tiga titik rest area, serta dibantu BKO Brimob Polda dan TNI,” jelasnya. 

Edi menegaskan, pengamanan di wilayah hukum Polres Batang di terutama di jalur pantura terdapat pos pengamanan di lima titik dan tujuh sub Pos Pam beserta 80 personil pengamanan.

“Selain itu, kami juga memiliki tim pengurai lantas apabila terjadi troble kemacetan. Baik mengurai di jalur tol maupun di jalur pantura,” tegasnya usai gelar apel pasukan Operasi Ketupat Candi (OKC) 2019 di Mapolres Batang. 

Apel gelar pasukan OKC  dalam rangka PAM Lebaran 2019 tersebut turut hadir Bupati Batang Wihaji, Dandim 0736 Batang Letkol Inf. Henry Rudi Napitupulu, dan diikuti personil Polres Batang, Kodim 0736 Batang, Dinas  Perhubungan, Satpol PP, Orari serta unsur lainnya. (Dye) 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini